Saturday, April 4, 2020

Wednesday, January 22, 2020

DTU Voucher DUNIA GAMES

Jakarta - Tencent Games boleh dibilang adalah perusahaan gaming terbesar di dunia. Game besutannya seperti PUBG: Mobile dan Arena of Valor pun mencetak hits. Kini, ia berambisi untuk menciptakan smartphone gaming bekerjasama dengan Black Shark. Tencent Games pun telah mengumumkan secara resmi akan berkolaborasi dengan Black Shark untuk hardware dan software optimizations. Baca juga: Tencent Games Tambah Galak, Main PUBG Mobile Dilarang Curang! Ini bukanlah pertama kali bagi Tencent bekerja sama dengan manufaktur smartphone. Sebelumnya, sudah pernah ada Asus ROG Phone Tencent Edition. Kesepakatan dengan Black Shark, nantinya akan fokus untuk meningkatkan pengalaman mobile gaming. Belum diketahui secara pasti ponsel yang akan diluncurkan, namun rumor telah menyebar mengenai nama smartphone gaming tersebut. Black Shark 3 digadang-gadang adalah produk pertama hasil kolaborasi dua perusahaan itu. Black Shark 3 dipercaya akan membawa 120Hz QHD display, Snapdragon 865 chipset dan hingga 16GB RAM pada versi 5G. Demikian dikutip dari GSMArena. Baca juga: Seru! PUBG Mobile Kolaborasi Bareng Walking Dead Sebelumnya, Black Shark 2 baru saja diperkenalkan di Indonesia dan dibanderol mulai dari Rp 5,9 juta.

Tuesday, January 21, 2020

Dunia Games DTU Voucher

Jakarta - Google memiliki inisiatif yang diberi nama Digital Wellbeing untuk mengurangi penggunaan ponsel berlebih sehari-hari. Baru-baru ini, Google meluncurkan tiga aplikasi eksperimental sebagai bagian dari inisiatif tersebut. Ketiga aplikasi tersebut memiliki fungsi yang berbeda-beda. Bahkan salah satunya bisa 'menyembunyikan' ponsel kalian di dalam amplop agar penggunaannya bisa dibatasi. Baca juga: Mau Pakai Google Maps Tapi Habis Kuota? Begini Solusinya Apa saja tiga aplikasi yang diperkenalkan Google tersebut? Yuk kita bahas satu-persatu. Envelope Aplikasi pertama bernama Envelope yang saat ini baru tersedia untuk pengguna Pixel 3A. Dilansir detikINET dari Android Police, Rabu (22/2/2020) aplikasi ini mengandalkan amplop untuk menyimpan ponsel agar kalian bisa beristirahat dari dunia digital. Walau ponsel kalian disembunyikan di dalam amplop, kalian tetap bisa membuat panggilan telepon berkat keypad yang ada di bagian depan amplop. Untuk menggunakan aplikasi ini pertama kalian harus mengunduh aplikasi Envelope di Play Store. Setelah itu, cetak PDF khusus yang berisi pola amplop, potong template-nya dan ikuti instruksi untuk membentuknya. Jika sudah siap untuk memisahkan diri dari ponsel kalian, buka aplikasi envelope, masukkan Pixel 3A milik kalian ke dalam amplop dan tutup amplop dengan rapat menggunakan lem. Aplikasi ini adalah proyek open source dan Google telah menaruh semua kodenya di GitHub. Jadi menarik ditunggu inovasi baru lainnya yang akan datang dari proyek ini.